Untuk Kades Terpilih , Wakil Bupati Berpesan Agar Tidak Euforia


Peduli Rakyat News | Jember,- Dalam acara monitoring Pilkades serentak 2019 , Wakil Bupati Jember Drs. KH. A. Muqit Arief berpesan kepada para calon kepala desa terpilih dalam Pilkades serentak 2019 agar tidak euforia dengan kemenangan yang telah diraihnya .

“ Agar tidak terlalu euforia atau menampakkan kegembiraan yang berlebihan , supaya tidak menyinggung perasaan yang lainnya , ” tutur Wabup Wabup Muqit Arief saat memantau Pilkades , pada Kamis siang ,12 September 2019 .

Sedangkan bagi calon yang tidak terpilih supaya tidak terlalu berkecil hati, karena jika ingin memajukan desa sebetulnya tidak harus jadi kepala desa . “ Banyak cara dan bidang untuk memajukan desa , ” kata Wabup Muqit Arief .

Wabup Muqit Arief bersama Kabag Ops. Polres Jember , Kabag. Intelkam , Pasi Ops Kodim 0824 dan sejumlah OPD lainnya berada di tim kedua memantau tiga kecamatan wilayah selatan , meliputi Ambulu , Wuluhan dan Puger .

Untuk wilayah Kecamatan Ambulu ada tiga desa yang melaksanakan pemilihan dengan total pemiih sebanyak 36.079 . Sedangkan untuk Kecamatan Wuluhan ada lima desa yang melaksanakan pemilihan , dengan total 65.312 pemilih . Di Kecamatan Puger ada 11 desa yang melaksanakan pemilihan dengan 82.476 pemilih .

Setelah melihat pelaksanaan Pilkades pada tahap ini , Wabup Muqit Arief melihat antusiasme warga untuk berpartisipasi memilih calon kades sangat luar biasa .

Wabup Muqit Arief lebih lanjut menjelaskan , Pilkades yang menyita perhatian yang begitu besar dari masyarakat desa ini , telah berjalan kondusif , aman , lancar , hampir tidak ada masalah .

Pada kesempatan itu juga , Wabup Muqit Arief menyampaikan informasi adanya pemilih berusia 70 tahun bernama Paijem asal Desa Tanjungrejo Kecamatan Wuluhan meninggal setelah pingsan di tempat antrian .

Mbah Paijem yang punya sakit hipertensi itu sempat mendapat pertolongan di rumah sakit . Namun , Tuhan berkehendak lain , mbah Paijem meninggal dunia .

Setelah mengunjungi semua lokasi yang , Wabup Muqit Arief melihat Pilkades di Kecamatan Puger berjalan semarak dengan alur pemilih saat pemungutan suara tertata rapi . Bahkan ada CCTV di area pilkades .

Wabup Muqit Arief juga menyampaikan ,  untuk Pilkades tahap berikutnya mengingatkan agar calon menawarkan program-program yang akan dilakukan .

“ Sehingga masyarakat bisa memilih calon yang tepat, bukan malah mengungkapkan kesalahan calon lainnya , " pungkas Wabup Muqit Arief .
(Nu2g)

Blogger Bali Grup

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Untuk Kades Terpilih , Wakil Bupati Berpesan Agar Tidak Euforia

Posting Komentar

0 Komentar