NIKMATI NGOPI GRATIS DI DESA KEMIREN "FESTIVAL NGOPI SEPULUH EWU"

Peduli Rakyat News.com - Banyuwangi,
Nikmatnya ngopi bersama dalam acara festival "ngopi sepuluh ewu" di Desa adat Osing Kemiren Kecamatan Glagah, sabtu malam (12/10). Yang juga dihadiri oleh Bapak Bupati Banyuwangi H. Abdullah Azwar Anas, S.Pd. S.S. M.Si.

Dan juga di meriahkan dengan kesenian adat osing Kemiren asli suku Osing  Banyuwangi. Antusias para pengunjung pun sangat luar biasa. Acara yang di gelar tahunan ini sangat mencuri perhatian para wisatawan asing.

Sunali selaku RT 02, "kopi sepuluh ewu, niki promosi sangkeng pengusaha kopi seng wonten teng deso Kemiren niki" ujarnya, dalam logat bahasa osing.

"Setiap warga / kk mendapatkan 1/4kg kopi dan 1/4 gula dari Donatur, untuk jajanan khas desa Kemiren yang di hidangkan itu dari swadaya masyarakat sendiri" ungkap sunali kepada awak media PRN

Masih Sunali menambahkan, "Harapannya semoga dengan adanya Festival ini, di samping menjalin tali silahturahmi juga menjadikan keseruan sendiri pada saat kumpul bareng gini. Dan semoga event ini selalu ada sampai anak cucu kita" Harapnya.

Menurut padangan Dinda seorang pengunjung bahwa, "Lebih baik, lebih maju seperti ini dari pada sebelumnya,
Dan desa adat Osing Kemiren lebih di kenal oleh halayak ramai jelas Dinda.

Ribuan cangkir kopi yang di sajikan secara gratis, yang mana setiap pengunjung bisa menikmati kopi yang di sajikan oleh penduduk setempat.
(Ahm)

Blogger Bali Grup

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel NIKMATI NGOPI GRATIS DI DESA KEMIREN "FESTIVAL NGOPI SEPULUH EWU"

Posting Komentar

0 Komentar